Basarnas Latih Karyawan Tripatra Emergency Respon Plant

SuaraBanyuurip.comRirin Wedia

Bojonegoro – Kontraktor Engineering, Procurement, and Construction (EPC) 1 Lapangan Banyuurip, Blok Cepu, PT Tripatra, menggandeng Basarnas untuk memberikan pelatihan Emergency Respon Plant kepada 13 karyawannya di Hotel and Restaurant MCM Bojonegoro, Selasa (8/7/2014).

Koordinator Tim Struktur Basarnas, Asnawi, mengatakan, kegiatan ini ditujukan kepada karyawan PT Tripatra bagian safety dan medis,  supaya punya gambaran, pemahaman, dan bagaimana menghadapi kondisi emergency atau bahaya dalam proses kinerja sehari-hari.

“Dalam teori kami memberikan secara materi, bagaimana menyusun organisasi keadaan darurat,” tegasnya.

Dia menyebutkan, dalam mengorganisasi keadaan tersebut terdapat cara  mengidentifikasi kemungkinan bahaya yang timbul, bagaimana bisa menyusun perencanaan tanggap darurat, bagaimana membuat sistem komunikasi emergency, dan bagamiana melakukan proses evakuasi jika terjadi emergency.

“Teori sangat penting, namun tidak berarti jika tidak ada dukungan kebijakan managemen yang membentuk sop,” imbuhnya.

Dalam proses emergency yg dilakukan atau disimulasikan, Asnawi menyampaikan ada dua hal yakni penanganan kondisi emergency seperti kebakaran, dan penanganan dari ketinggian. Hal ini karena mereka secara basic belum menguasai tapi diharapkan punya gambaran.

Baca Juga :   Aparat Gabungan Razia Narkoba di LP Bojonegoro

“Bagaimana mereka melakukan penurunan korban dari ketinggian menggunakan lintasan tali,  evakuasi pemindahan korban  manual atau menggu tandu, dan melakukan pemadaman api secara tradisioal atau dengan alat pemadam,” imbuhnya.

Salah satu peserta latihan, Anwar (25), mengaku baru mengetahui tekhnis saat melakukan penanganan kondisi darurat dari ketinggian. Dan semakin percaya diri karena materi dan teori yang diberikan selama dua hari tersebut.

“Mental kami semakin tertata, bagaimana menghadapi emergency di lapangan,” tegasnya. (rien)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *