MCL Diminta Tingkatkan Keterampilan Warga

SuaraBanyuurip.comSamian Sasongko

Bojonegoro – Pemerintah Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur meminta kepada operator migas Blok Cepu, Mobil Cepu Limited (MCL) tidak hanya memprioritaskan program pengembangan peningkatan infrastruktur yang ada di desa sekitar. Namun juga program peningkatan keterampilan warga untuk mengantisipasi lima tahun kedepan jika proyek Banyuurip selesai yang berdampak pada berkurangnya tenaga kerja.

“Mau dikemanakan warga jika pekerjaan nantinya sudah mulai berkurang,” kata Camat Gayam, Hartono saat memberikan sambutan diacara serah terima program pengembangan infrastruktur jalan paving di Balai Desa Mojodelik, Kamis (21/11/2013).

Dia berharap, kedepan MCL agar tetap memperhatikan warga yang sudah tidak bekerja di proyek Blok Cepu. Salah satunya adalah dengan mencari celah keterampilan yang dimiliki warga. Misalnya, membuat tas atau keterampilan lain yang sekiranya bisa dilakukan oleh warga sebagai penopang hidup. Sebab hampir mayoritas lahan pertanian yang mereka miliki sudah habis terbebaskan untuk kepentingan proyek Blok Cepu.

“Trobosan ini harus segera dilakukan oleh MCL, meskipun harus memakai pendamping, dan tanpa harus selalu diawali dengan pengajuan proposal terus. Karena, jika tidak sekarang maka nantinya warga akan semakin sulit untuk meningkatkan ekonominya,” jelasnya.

Baca Juga :   EMCL Bangun Saluran Air di Desa Katur

Dikonfirmasi terpisah, Field Public and Government Manager MCL, Rexy Mawardijaya melalui Communications/Media Relations Advisors, Feni K. Indiharti, mengatakan, program pengembangan masyarakat yang dijalankan MCL merupakan program tambahan untuk mendukung program pembangunan pemerintah daerah.

“Sebagai warga korporat yang baik, MCL secara berkesinambungan mendukung masyarakat sekitar operasi melalui program di tiga sektor. Yakni, pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi.  MCL berkomitmen untuk mendukung kebutuhan masyarakat dan aspirasi masyarakat melalui dukungan pada program yang meningkatkan kualitas dan taraf hidup masyarakat,” sambung Feni.(sam)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *