Warga Mojodelik Akhirnya Mau Terima Beras Kompensasi

beras kompensasi

SuaraBanyuurip.comd suko nugroho

 Bojonegoro – Warga Mojodelik, Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, akhirnya mau menerima beras kompensasi dampak flaring (pembakaran gas) Lapangan Banyuurip, Blok Cepu, dari operator, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL), Jumat (12/8/2016).

Beras yang dibagikan ini merupakan kompensasi flaring sebesar 50 juta standar kaki kubik (million meter standart cubic feed per day/mmscfd) untuk bulan Juni lalu. Setelah itu gas yang dibakar menurun menjadi 23 juta MMSCFD.

Sebelumnya, warga setempat menolak beras kompensasi yang akan dibagikan CV Goro Bangun Persada, rekanan EMCL tersebut dengan alasan menunggu hasil demo yang dilakukan Aliansi Masyarakat Peduli (AMPE) Panas Flare.

Jumlah beras yang digelontorkan untuk warga Mojodelik ini totalnya sebanyak 25 ribu kilo gram (KG) atau 25 ton. Dari jumlah tersebut dua dusun yakni Samben dan Ledok mendapatkan jatah lebih banyak yakni 30 Kg/KK karena berdekatan dengan flare.

Jumlah beras untuk warga di Dusun Samben sebanyak 6.960 Kg yang diperuntukkan bagi 323 Kepala keluarga (KK), dan Ledok sebanyak 7.590 Kg yang diperuntukkan bagi 253 KK. Sementara sisanya untuk warga di lima dusun yakni Gledegan, Sogo, Rambitan, Dawung, Keket dan Mojo yang masing-masing KK memperoleh 10 Kg/KK.  

Baca Juga :   DPRD Blora Tuding Operator Lapangan Gas Trembul Bikin Susah Warga

“Iya benar hari ini berasnya dibagikan ke warga. Ini juga atas permintaan warga,” kata Sekretaris Mojodelik, Parlin dikonfirmasi melalui telepon genggamnya.

Sementara beras kompensasi untuk Desa Gayam telah didistribusikan ke warga paja Jumat pekan lalu. Total beras yang diberikan sebanyak 32.260 Kg (32,26 ton) yang diperuntukkan bagi 2.124 KK. Rinciannya, Dusun Templokorejo sebanyak 351 KK dan Kaliglonggong 200 KK.

Dua dusun tersebut memperoleh jatah paling banyak karena berada paling dekat dengan flare. Yakni setiap KK memperoleh 30 Kg.  Sementara sisanya dibagikan di Dusun Gayam dan Sumurpandan yang masing-masing KK memperoleh 10 Kg.(suko)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *