Pemdes Campurejo Bahas 8 Item CSR JOBP-PEJ

SuaraBanyuurip.comRirin Wedia

Bojonegoro- Pemerintah Desa (Pemdes) Campurejo, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro menggelar rapat internal untuk membahas rencana pelaksanaan program corporate social responsibility (CSR) 2013 dari Operating Body Pertamina Petrochina East Java (JOB P-PEJ).

“Siang tadi aparatur desa langsung mengadakan rapat untuk membahas surat pemberitahuan dari JOB P-PEJ,” kata Kepala Desa Campurejo, Edi Sampurno,kepada SuaraBanyuurip, Senin (7/10/2013).

Dia menyampaikan, surat dari JOB P-PEJ yang diterima pemdes, ada 8 item program CSR untuk tiga desa Ring 1 Lapangan Sukowati. Yakni program pengobatan massal, fogging, sarana pendidikan, bedah rumah, toilet umum atau MCK, sarana penunjang jalan, pembangunan polindes dan jaringan air bersih.

“Tapi tidak menutup kemungkinan diluar itu ada program desa lainnya yang akan kami ajukan,” sergah Edi.

Dirinya menegaskan, apa yang diberikan oleh JOB P-PEJ akan diterima dengan tangan terbuka dan dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh Pemerintah Desa untuk kesejahteraan masyarakat. Namun, yang terpenting adalah program diluar CSR dari operator juga harus diberikan karena nantinya untuk mewujudkan mimpi Bojonegoro menjadi lumbung pangan dan energi.

Baca Juga :   EMCL Serahterimakan Berkelanjutan PBG Tuban‬

“Kalau sudah menuju lumbung pangan dan energi, cakupannya luas. Minggu depan akan kami rapatkan dengan BPD,” pungkasnya.

Sementara itu, Field Administration Superintendant JOB P-PEJ,Hananto Aji belum memberikan tanggapannya mengenai rencana Pemdes Campurejo untuk mengajukan program tambahan CSR.(rien)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *