Pengobatan Gratis untuk Warga Miskin

SuaraBanyuurip.comTotok Martono

Lamongan-Ratusan warga Desa Sambangan, Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, memenuhi kantor desa setempat untuk mendapatkan penyuluhan kesehatan dan pengobatan gratis, Minggu (15/2/2015). Kegiatan sosial ini dilaksanakan DPD Partai PDI-P Lamongan mulai pagi hingga sore tadi.

“Pengobatan gratis menjadi agenda rutin partai PDI-P untuk meringankan beban warga. Khususnya dalam mendapatkan pelayanan kesehatan yang saat ini biayanya masih sulit terjangkau warga miskin,” kata salah satu  panitia penyuluhan kesehatan dan pengobatan gratis, Agung.

Program ini menyasar desa-desa pelosok dengan tingkat kemiskinan warga yang masih tinggi. Selain di Desa sambangan, sebelumnya kegiatan serupa dilakukan di Desa datinawong, dan Kebonagung.

Kepala Desa Sambangan, Sulaiman, mengaku, cukup senang dengan kegiatan sosial ini. “Harapan saya program pengobatan gratis ini bisa berkesinambungan karena cukup membantu meringankan beban masyarakat,” ujar Sulaiman.

Dia menambahkan, selain warga Sambangan warga dari desa-desa tetangga seperti Desa keyongan, dan Moropelang juga banyak yang datang untuk ikut berobat.

Pengobatan gratis ini melibatkan 7 orang dokter spesialis dan belasan tenaga medis. Selain mendapatkan pengobatan gratis, warga juga di suguhi aktraksi reog. Sebagai puncak acara nanti malam akan digelar pentas wayang kulit semalam suntuk yang juga akan di hadiri Ketua DPD PDI-P Jawa Timur, Suhandoyo.(tok)

Baca Juga :   Pemutakhiran DPS Belum Rampung

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *