SuaraBanyuurip.com -Â Edy Purnomo
Tuban – Ratusan orang menggelar Shalat Istisqo’ di lapangan Kodim 0811 Tuban, Rabu (28/10/2015).
Shalat memohon agar hujan segera turun ini dilakukan sekitar 100 prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI), Satpol PP Tuban, anggota Polres Tuban, beserta seluruh staff yang ada di Kodim 0811 Tuban.
Meski shalat dilakukan di bawah terik matahari, tampak jamaah tidak satupun yang beranjak dari tempatnya sampai semua rangkaian ibadah selesai dilaksanakan.
Informasi yang diterima Suarabanyuurip.com, shalat ini dilakukan serentak seluruh Indonesia. Tidak hanya Kodim, tetapi juga semua Komando Rayon Militer (Koramil) yang ada di Indonesia, termasuk di Tuban.
“Sekarang musim kemarau ini kan parah,†jelas Komandan Kodim 0811 Tuban, Letnan Kolonel Kav Rahyanto Edi Yunianto, usai mengikuti Shalat Istisqo’.
“Ini dilakukan di seluruh Indonesia, kita juga perintahkan Koramil untuk menggelar hal serupa sesuai dengan perintah Panglima,†lanjut Edi.
Rahyanto Edi, menjelaskan, kemarau panjang tahun ini berimbas pada kekeringan dan juga banyaknya kebakaran. Dia mengatakan, sudah banyak usaha dan upaya yang dilakukan untuk menanggulangi hal ini.
Termasuk adanya upaya pemadaman kebakaran hutan di Sumatera dan Kalimantan yang berdampak luas. Sehingga TNI pun merasa perlu untuk menggelar shalat ini sebagai salah satu bentuk usaha.
“Tergantung sekarang kita memohon dan berdoa kepada Allah, semoga hujan segera turun dan membawa keberkahan bagi bangsa kita, termasuk Tuban,†kata Edi. (Edp)