SuaraBanyuurip.com -Â Ririn W
Bojonegoro – PT. Tripatra Engineers & Construction, kontraktor engineering, procurement and construction (EPC) 1 Banyuurip, Blok Cepu, kembali memberikan traning safety kepada para sopir dump truck pengkut tanah urug yang dipusatkan di Balai Latihan Kerja (BLK), Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, mulai Kamis hingga Minggu (05-08/07/2012) depan.
“Pelatihan kita lakukan setiap hari sampai semua sopir bisa mengikuti training,†kata Community Affairs PT. Tripatra Engineers & Constructors, Budi Karyawan, Jum’at (06/07/2012).
Dalam tranining ini materi yang diberikan meliputi safety induction dan construction safety. Setiap harinya pelatihan itu dilaksanakan dua session. Rata-rata setiap sessionya diikuti 40 – 50 sopir.
“(Pelatihan) ini bagian wajib (mandatory) untuk semua yang bekerja diproyek EPC-1 Banyuurip,†tegas pria asli Malang, Jatim ini.
Menurut Budi, pelatihan safety induction dan construction safety yang dilaksanakan ini merupakan salah satu upaya membekali para pekerja tentang pentingnya keselamatan kerja dalam proyek.
“Karena keselamatan kerja menjadi hal utama bagi kita dalam melaksanakan kegiatan,†tandasnya.
Sebelumnya ratusan sopir dump truk EPC-1 Banyuurip itu sempat kecele dan terlantar di BLK karena terjadi misscomunication jadwal pelatihan safety.
Sekadar diketahui, proyek pengurukan lahan ini melibatkan sekitar 300 armada. Mereka setiap hari mengambil tanah urug di wilayah Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Jatim, untuk pengurukan lahan di Well Pad A dan B Desa Mojodelik dan Well Pad C Desa Gayam, Kecamatan Ngasem. Lain itu juga pengurukan akses road di Desa Sudu, Kecamatan Kalitidu – Brabowan –Bonorejo, Kecamatan Ngasem. (suko)