SuaraBanyuurip.com -Â Ahmad Sampurno
Blora – Musim kemarau panjang tahun ini, diprediksi tidak akan mempengaruhi ketersediaan bahan pangan di Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Demikian disampaikan Kepala Dinas Pertanian Perkebunan Peternakan dan Perikanan (Dintanbunakikan) Blora, Reni Miharti kepada suarabanyuurip.com, Rabu (19/8/2015).
Reni beralasan, tidak terpengaruhinya stok pangan di Blora, karena hasil panen petani tahun ini di wilayah Blora cukup bagus ketimbang tahun sebelumnya. Sehingga stok pangan yang ada dalam kondisi aman.
“Saya yakin stok pangan aman. Meskipun saat ini sedang kemarau panjang. Sebab, hasil panen pada Oktober sampai Maret cukup bagus dan 100 persen lebih dari target,†kata Reni Miharti.
Dijelaskan, untuk saat ini di sejumlah sentra padi tidak ada masalah. Karena, rata-rata sudah panen. Terkait dengan kekeringan pada pertanian, kata dia, dari 16 Kecamatan diprediksi hanya ada dua wilayah Kecamatan yang rawan kekeringan, yaitu Kecamatan Banjarejo dan Tunjungan.
“Hanya dua Kecamatan ini yang rawan kekeringan, yang lainnya tidak ada masalah,†pungkasnya. (ams)