Dijadwalkan, Bupati Tuban Salat Id di Masjid Agung

Bupati dan wabup tuban

SuaraBanyuurip.com – Ali Imron

Tuban – Sama seperti tahun sebelumnya, Bupati Tuban, Jawa Timur, Fathul Huda dan Wakilnya Noor Nahar Hussein, dijadwalkan akan melaksanakan ibadah salat Idul Fitri 1439 Hijriyah di Masjid Agung Jalan Sunan Bonang Tuban.

Kedua pimpinan Bumi Wali (sebutan lain Tuban) dua periode tersebut, akan didampingi Forkopimda dan semua pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban.

Sebelum Salat Id, rombongan berangkat bersama dari Rumah Dinas Bupati di komplek Pendopo Krida Manunggal Tuban menuju masjid Agung. Selepas salat, rombongan kembali ke titik start untuk sarapan bersama.

Selepas itu, Bupati kelahiran Montong ini langsung menggelar open house di rumah dinasnya. Begitupula Wabup kelahiran Kecamatan Rengel itu, juga akan menggelar kegiatan yang sama di rumah dinasnya komplek kantor Pemkab Jalan Kartini Nomor 2 Tuban.

“Iya, Pak Bupati dan Wabup akan Salat Id di Masjid Agung,” pungkas staf Bidang Pemberitaan Bagian Humas dan Protokol Setda Tuban, Dadang kepada suarabanyuurip.com, Kamis (14/6/2018). (Aim)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *