DMI dan PT Realfood Launching Program Takjil Ramadhan untuk Masjid di Bojonegoro

22442

SuaraBanyuurip.com – Joko Kuncoro

Bojonegoro – Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur bekerjasama dengan PT Realfood Winta Asia me-launching program Takjil Ramadhan. Program ini akan disalurkan kepada masjid-masjid yang ada di Kabupaten Bojonegoro.

Ketua DMI Cabang Bojonegoro Hanafi menyampaikan, program Takjil Ramadhan akan didistribusikan kepada 1.347 masjid yang ada di Bojonegoro. Nantinya, dengan program ini dapat memberikan manfaat terutama bagi umat Islam.

“Kegiatan ini merupakan usaha memakmurkan masjid. Sebab, di masa pandemi Covid-19 tentu masyarakat membutuhkan banyak makanan nustrisi,” katanya, Sabtu (17/4/2021).

Dia mengatakan, program yang bekerjasama dengan PT Realfood Winta Asia ini akan membagikan takjil sesuai jadwal telah ditentukan. Nantinya, setiap masjid akan menerima pendistribusian empat armada mobil bok takjil untuk nutrisi.

“Karena tugas takmir memakmurkan masjid tentu ini sangat dibutuhkan karena masih kondisi pandemi Covid-19. Karena itu, perlunya nutrisi yang cukup,” katanya ditemui di MCM Hotel dan Resto.

Sementara itu Direktur PT Realfood Winta Asia Bojonegoro Listianto Handoko mengatakan, pandemi Covid-19, PT Realfood Winta Asia Bojonegoro ingin berbagi melalui program Takjil Ramadhan kepada kaum muslim yang menjalankan ibadah puasa. Diharapkan, dengan adanya program ini dapat memberikan manfaat untuk menambah nutrisi kesehatan.

“Dengan adanya kerjasama ini, dapat mempererat tali silaturahmi dan menguatkan agama yang rahmatan lil alamin,” ungkapnya.(jk)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *