SuaraBanyuurip.com – Arifin Jauhari
Bojonegoro – Wahana wisata tematik GoFun di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, mewujudkan empati dan kepedulian kepada ribuan anak-anak yatim piatu. Mereka diundang secara bergiliran sejak awal hingga akhir Ramadhan tahun ini.
Kegiatan yang dihelat dengan berupa pemberian voucher makan dan minum untuk berbuka puasa, berbelanja, dan bermain gratis di wahana bagi anak-anak yatim piatu.
General Manager Go Fun, Wiwik Sri Wilujeng, mengatakan, bahwa mulai tanggal 9 sampai 29 April 2022 ada sekira 5.000 anak-anak yatim piatu yang diundang secara bergiliran setiap harinya.
“Kami berikan voucher makan untuk berbuka puasa, voucher belanja, dan bermain gratis di GoFun,” katanya, Kamis (28/4/2022).
Kegiatan mengundang anak yatim sebetulnya rutin dilakukan GoFun setiap tahunnya. Namun sempat terhenti 2 tahun akibat pandemi Covid-19. Seiring adanya kelonggaran terbatas dalam PPKM level 1, manajemen Go Fun kemudian mencari anak yatim piatu dan kurang mampu. Melalui panti asuhan yang ada di dalam kota hingga tingkat desa.
“Mereka yang kami undang bisa berbelanja sendiri sesuai kebutuhannya, menggunakan voucher gratis yang diterima. Bisa jadi tidak sedikit mereka menjadi yatim piatu, karena orang tuanya meninggal dunia akibat terpapar Covid-19,” jelasnya.
Perempuan yang karib disapa Wiwik ini menambahkan, pihaknya memberikan kesempatan anak-anak yatim menikmati wahana karena berharap berkah Ramadhan turut melimpah ke GoFun.
“Semoga mendapat limpahan berkah Ramadan untuk Go Fun,” harapnya.
Meskipun tutup selama pandemi Covid-19, kata wanita eksekutif perusahaan ini, GoFun melakukan pembenahan beberapa fasilitas dan wahana. Sekaligus menghidupkan UMKM di Bojonegoro dengan menyediakan puluhan stand UMKM di dalam lokasi.
“Voucher makan minum yang dibagikan gratis bisa digunakan berbelanja di stand UMKM yang disediakan. Sebenarnya UMKM yang daftar banyak, namun kami mohon maaf tidak bisa mengakomodir semuanya karena tempatnya terbatas,” tambahnya.
Meski baru dibuka untuk umum saat Ramadhan, terjadi peningkatan jumlah pengunjung. Menjelang lebaran 2022 ini diperkirakan mencapai 20 ribuan orang. Berkenaan masih PPKM, pengunjung yang bertambah tak perlu khawatir, dijamin seluruh karyawan wahana hiburan yang dikelola telah divaksin seluruhanya.
“Selain tetap mematuhi protokol kesehatan, semua karyawan GoFun dipastikan sudah divaksin semuanya,” pungkasnya.(fin)