Mayat Lelaki Ditemukan Membusuk di Ngasem Bojonegoro

Mayat membusuk.
Jasad Dasir dievakuasi petugas Polsek Ngasem dari dalam rumahnya di Desa Butoh.

SuaraBanyuurip.com – Joko Kuncoro

Bojonegoro – Mayat laki-laki ditemukan membusuk di dalam rumah Desa Butoh, Kecamatan Ngasem, Kabupaten, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Mayat tersebut ditemukan warga setempat saat akan mengecek meteran listrik.

Seorang saksi, Kasmadi mengaku mengetahui mayat tersebut saat ingin mengecek meteran listrik di dekat rumah yang ditempati korban.

“Saat sampai di lokasi saya mencium bau busuk seperti bangkai,” katanya, saat memberikan kesaksian di Polsek Ngasem.

Kasmadi lalu mencari titik bau tersebut, ternyata asalnya dari dalam rumah yang ditempati korban. Benar saja, di dalam rumah ada mayat yang sudah membusuk.

“Kejadiannya kemarin hari Minggu, 3 Maret 2024 sore, dan sempat menggegerkan warga,” ucapnya.

Setelah mengetahui ada mayat, Kasmadi melaporkan kepada warga sekitar dan langsung dilaporkan ke Kepala Desa Butoh dan diteruskan ke Polsek Ngasem.

Kapolsek Ngasem Iptu Karyoto mengatakan tidak tanda kekerasan dari hasil pemeriksaan pada tubuh korban. Korban murni meninggal karena mengalami sakit.

Dari identifikasi, korban bernama Dasir, warga asal Desa Ngunut, Kecamatan Dander.

“Dari informasi warga, korban sudah lama dan tinggal sendirian di gubuk yang jauh di permukiman warga. Sedangkan anaknya bertempat tinggal Desa Ngunut, Kecamatan Dander,” katanya.(jk)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *