SuaraBanyuurip.com – Mahasiswa KKN-TK 03 Universitas Bojonegoro (Unigoro) melaksanakan program penghijauan greenhouse di SDN Bandungrejo 2, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Program kerja (Proker) ini merupakan bagian kontribusi mahasiswa Unigoro mendukung kelestarian lingkungan dan edukasi tentang pentingnya penghijauan bagi generasi.
Ketua Kelompok KKN-TK 03, Yuvendo Arfiandy menjelaskan, proker penghijauan ini difokuskan pada pembangunan dan pemeliharaan greenhouse yang akan menjadi sumber bibit tanaman bagi sekolah serta lingkungan sekitar. Greenhouse ini bertujuan meningkatkan kesadaran siswa mengenai pentingnya menjaga lingkungan dan menciptakan ruang hijau yang bermanfaat bagi kesehatan serta keberlanjutan alam.
“Kami berharap inisiatif ini tidak hanya memberikan dampak positif bagi SDN Bandungrejo 2, tetapi juga menjadi inspirasi bagi masyarakat di sini untuk terus memperhatikan dan melestarikan lingkungan sekitar,” ujarnya.
Kepala SDN Bandungrejo 2, Sulistyowati mengapresiasi program penghijauan lingkungan berupa pembangunan dan pemeliharan greenhouse. Menurutnya, program ini bisa menumbuhkan kesadaran anak-anak tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.(red)