Jelang Libur Tahun Baru, 59.599 Tiket KAI Daop 8 Surabaya Terjual

Menjelang libur tahun baru 2025 puluhan ribu tiket KAI Daop 8 Surabaya ludes terjual.
Menjelang libur tahun baru 2025 puluhan ribu tiket KAI Daop 8 Surabaya ludes terjual.

SuaraBanyuurip.com – Joko Kuncoro

Bojonegoro – Menjelang libur Tahun Baru 2025, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat pesanan tiket periode 29 Desember 2024 hingga Januari 2025 sebanyak 59.599 tiket. Jumlah tersebut melonjak dibandingkan hari biasa, yakni pada akhir pekan hanya 18 ribu tiket terjual.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengatakan, menjelang tahun baru puluhan ribu tiket telah terjual. Hal ini menunjukkan tingginya minat masyarakat yang menggunakan transportasi kereta api dalam menikmati libur serta merayakan pergantian tahun di daerah tujuan.

“Data akan terus bertambah seiring penjualan tiket masih berlangsung,” katanya, kepada Suarabanyuurip.com, Minggu (29/12/2024).

Dia mengatakan, pesanan tiket periode 29 Desember 2024 hingga Januari 2025 sebanyak 59.599 tiket ini melonjak dibandingkan hari biasa yakni 18 ribu sampai 19 ribu tiket terjual. Sebab pada libur tahun baru 2025 para penumpang ingin merayakan liburan bersama keluarga tercinta.

KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 54 KA jarak jauh selama libur Nataru 2024/2025 atau mulai 19 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Terdiri dari 46 KA jarak jauh reguler, 6 KA jarak jauh tambahan, serta 2 KA lokal komersial tambahan, dengan 30.682 kapasitas tempat duduk setiap harinya.

“KAI Daop 8 Surabaya berkomitmen untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan para pelanggan KA, khususnya selama momen Nataru 2024/2025,” pungkasnya.(jk)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Pos terkait