Warga Nganti Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Dalam Sumur

Petugas Damkarmat Bojonegoro dan terkait saat melakukan proses evakuasi korban dari dalam sumur.
Petugas Damkarmat Bojonegoro dan terkait saat melakukan proses evakuasi korban dari dalam sumur.

SuaraBanyuurip.com – Joko Kuncoro

Bojonegoro – Nasib nahas dialami Sanojo, warga Desa Nganti, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur saat menimba sumur di dekat rumahnya. Pria berusia 50 itu, tercebur sumur karena diduga penyakit epilepsinya kambuh.

Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Damkarmat Kabupaten Bojonegoro, Zaenul Ma’arif mengatakan, korban meninggal tercebur sumur yang tak jauh dari rumahnya.

“Awalnya Sanojo menimba air di sumur, namun penyakit epilepsinya kambuh hingga jatuh ke dalam sumur,” katanya kepada Suarabanyuurip.com, Kamis (2/1/2025).

Jenazah Sanojo berhasil dievakuasi petugas Damkarmat sekitar pukul 13.00 siang, dalam kondisi meninggal. Setelah dievakuasi korban langsung diserahkan kepada keluarga korban.

“Tadi delapan personel yang melakukan evakuasi dengan menerjunkan armada fire truk dan 1 unit fire commender orange,” tandasnya.(jk)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Pos terkait