Wabup Bojonegoro Nurul Azizah Buka Bersama Masyarakat Desa Ngradin

Wabup Nurul Azizah
SAFARI RAMADHAN : Wabup Bojonegoro Nurul Azizah buka bersama dan bercengkerama dengan masyarakat Desa Ngradin.(ist/pemkab)

Suarabanyuurip.com — Arifin Jauhari

Bojonegoro — Wakil Bupati (Wabup) Bojonegoro Nurul Azizah, melanjutkan agenda Safari Ramadan. Kali ini perempuan santun dan ramah ini berbuka puasa bersama masyarakat di Desa Ngradin Kecamatan Padangan Kabupaten Bojonegoro, Selasa (11/03/2025) petang kemarin.

Nurul Azizah ditemani Kepala Bakorwil II Jawa Timur, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Bojonegoro, Camat dan Forkopimcam Padangan. Sebelum berbuka, ia bersekempatan meninjau 50 stand usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Lapangan Desa Ngradin.

Wabup Alumnus MTsn 1 Bojonegoro ini menyapa dan bercengkerama dengan para pelaku UMKM. Memperbincangkan perkembangan perekonomian sektor UMKM. Sesekali Nurul Azizah tertarik dan membeli produk UMKM yang dijajakan. Seperti Sego Gulung khas Bojonegoro yang dibuat warga Desa Ngradin, minuman kekinian yang diinovasikan sedemikian rupa, hingga kreasi cemilan masyarakat setempat.

Aktivitas di Pasar UMKM tersebut, dilakukan sebelum Nurul Azizah memasuki lokasi utama kegiatan Safari Ramadan ke-3 yang dirangkaikan dengan Bazar Pasar UMKM dan Gerakan Pasar Murah.

UMKM Bojonegoro.
Wabup Nurul.Azizah melihat produk UMKM saat safari Ramadan di Desa Ngradin, Kecamatan Padangan.

Pemkab Bojonegoro sendiri menghadirkan Bahan Pokok murah seperti sembako dan cabai sebagai upaya menjaga stabilitas harga dan stok bahan pangan di Bulan Ramadhan dan khususnya menjelang Hari Raya idul fitri mendatang.

Dalam sambutannya, Wabub Nurul Azizah mengucapkan terimakasih atas kerja sama dari berbagai pihak atas dukungannya, sehingga masyarakat Desa Ngradin memiliki moment saling bersilaturahmi dan menikmati program pemerintah. Terutama, Nurul Azizah merasa bahagia dapat bersilaturahmi dan berbuka bersama dengan masyarakat Desa Ngradin.

Pihaknya terus berupaya menggerakkan sektor UMKM, mengupayakan melibatkan UMKM dan masyarakat dalam agenda pemerintahan. Pemkab Bojonegoro juga bersinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk memberikan perlindungan jaminan sosial kepada pekerja rentan.

“Dan nantinya akan kita serahkan bantuan kepada penerima ahli waris,” ucap Nurul Azizah.

Nurul begitu ia disapa, juga mengajak kepada seluruh masyarakat menjadikan moment untuk meningkatkan kualitas pribadi masing-masing. Dengan penguatan kualitas spiritual diri, akan menumbuhkan kualitas dan kapasitas individu.(fin)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Pos terkait