Tahun Ini, Pertamina EP Sukowati Targetkan Lifting Minyak 4.216 BOPD

Lapangan Migas Sukowati, Blok Tuban.

Suarabanyuurip.com – Arifin Jauhari

Bojonegoro – Operator ladang minyak dan gas bumi (migas) Sukowati, Blok Tuban, PT Pertamina Eksplorasi dan Produksi (PEP) Sukowati Field, mentargetkan lifting minyak pada 2023 sebesar 4.216 Barrel Oil per Day (BOPD).

Manager PEP Sukowati Field, Totok Parafianto melalui Field Relation, Eko Yudha Prawira mengatakan, sampai dengan bulan juni 2023 rata-rata lifting produksi minyak yang berhasil dicapai sebesar 3.888 BOPD minyak.

“Jika dibuat skala persentase lifting produksi minyak tersebut mencapai 92% dari target 4.216 BOPD. Jumlah ini diperoleh dari produksi 19 sumur aktif dari total 38 sumur secara keseluruhan,” kata Eko Yudha Prawira kepada SuaraBanyuurip.com, Sabtu (15/07/2023).

Sementara itu untuk target produksi minyak pada tahun 2023, korporasi memasang target sebesar 4.259 BOPD. Sejauh ini, capaian produksi juga relatif stabil cenderung di atas target. Sebab pada bulan Mei 2023 rata-rata produksi minyak yang berhasil dicapai sebesar 5.341 BOPD.

“Sedangkan dalam rata-rata harian PEP Sukowati berhasil menghasilkan 5.116 BOPD minyak,” beber Yudha sapaan akrabnya.

Untuk diketahui, dalam pemahaman umumnya di Indonesia, minyak mentah dan gas bumi yang di angkat dari dalam perut bumi disebut dengan data produksi. Sedangkan data lifting dipahami sebagai gas bumi dan minyak mentah yang dapat di angkat ke permukaan dan dijual.

Mengenai data produksi, titik ukurnya dinilai dari jumlah migas yang dapat dikeluarkan dari dalam reservoir melalui sumur-sumur produksi yang ada. Sedangkan titik ukur data lifting dinilai dari titik penjualan atau sering juga disebut “titik serah” atau dalam bahasa Inggris disebut point of delivery.(fin)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *